15 April 2023

[Review] Mythographic Dream Garden Coloring Book

Halo teman-teman sudah lama banget aku gak review coloring book di sini, karena memang sudah lama tidak beli coloring book. Aku berusaha hanya membeli buku yang memang benar-benar aku sukai supaya tidak boros. Tapi sekarang aku mau review salah satu buku seri Mythographic yaitu Dream Garden karya Fabiana Attanasio.

review coloring book, review adult coloring book, adult coloring book, mythographic review, mythographic coloring book, mythographic dream garden

Buku Mythographic ini banyak macamnya, dan dibuat oleh beberapa illustrator. Aku pilih yang Dream Garden karena masih bertema garden yang ada bunga-bunganya. Teman-teman bisa search untuk seri Mythographic yang lainnya, karena memang banyak sekali dengan berbagai tema. Kebetulan buku yang aku beli ini lagi diskon di Periplus.

review coloring book, review adult coloring book, adult coloring book, mythographic review, mythographic coloring book, mythographic dream garden

Aku penasaran dengan buku ini karena buku ini menantang untuk diwarnai. Gambar di buku ini bisa dibilang agak rumit, dan harus teliti memperhatikan gambar. Sebenarnya ini adalah buku mewarnai dan mencari barang-barang atau hidden object, karena kalau dilihat lebih teliti ada beberapa benda yang tidak berhubungan dengan tema utama setiap gambarnya.

review coloring book, review adult coloring book, adult coloring book, mythographic review, mythographic coloring book, mythographic dream garden

Ada yang suka dengan tema buku seperti ini tapi tidak sedikit juga yang tidak suka, karena menurut mereka bisa mengganggu keindahan gambar utama itu sendiri. Menurutku juga begitu sih, bisa memusingkan ketika nanti ingin diwarnai. Beberapa orang membiarkan saja benda-benda itu seperti adanya, tapi ada juga yang berusaha menghilangkannya. Kalau aku mungkin sepertinya akan aku biarkan saja, tapi kita lihat saja nanti.

Buku ini kertasnya tebal, ini adalah salah satu hal yang membuat banyak yang suka dengan buku ini, karena bisa diwarnai dengan berbagai macam media. Selain itu gambarnya hanya ada di satu sisi, sehingga tidak perlu khawatir akan merusak gambar di halaman belakangnya.

Sesuai dengan judulnya Dream Garden, tema utama di buku ini memang gambar taman atau gambar bunga-bunga, tapi tidak seperti gambar di buku Johanna Basford atau Maria Trolle, yang benar-benar gambar taman, gambar di buku ini lebih bersifat imajinasi yang tidak mungkin ada di dunia sebenarnya. Mungkin itu juga yang membuat buku ini banyak peminatnya.

review coloring book, review adult coloring book, adult coloring book, mythographic review, mythographic coloring book, mythographic dream garden

Di bagian belakang buku ini terdapat jawaban untuk hidden object yang terdapat di setiap gambar. Bagi teman-teman yang suka dengan game hidden object mungkin akan suka dengan buku ini. Tapi untuk seri Mythographic yang terbaru sepertinya hidden object ini sudah dihilangkan, mungkin karena banyak yang protes dan tidak suka dengan tema buku seperti ini.

review coloring book, review adult coloring book, adult coloring book, mythographic review, mythographic coloring book, mythographic dream garden

Aku tidak sabar ingin memulai mewarnai di buku ini. Aku sering melihat hasil karya-karya mewarnai di buku Mythographic dan semua hasilnya bagus, ini juga yang membuat aku ingin membeli buku ini. Aku suka banget sama buku ini, suka dengan gambarnya dan kertasnya, dan aku sudah punya incaran satu lagi di seri Mythographic ini, yang tidak ada hidden objectnya. Semoga ada rezekinya.

Aku sudah punya beberapa gambar yang ingin aku warnai di buku ini, tapi lagi mencari warna yang pas untuk gambarnya. Karena kertasnya tebal, aku mau mencoba menggunakan neocolor II atau Albrecht durer di buku ini supaya lebih cepat pengerjaannya, baru nanti aku tambahkan Polychromos di atasnya.

Teman-teman sudah ada yang pernah mewarnai di buku ini? Bagaimana pendapat teman-teman tentang buku ini? Share di kolom komentar ya.


post signature



 

2 comments :

Silahkan tinggalkan komentar dengan bahasa yang sopan, tidak mengandung SARA, dan tanpa link hidup
Jangan lupa follow IG @indahprimadona
Saran dan masukan ke hello.primadona@gmail.com
Terima kasih ^_^

  1. Buku mewarnai, indah juga gambar di dalamnya dan agak rumit memang. Bagi beberapa orang kegiatan menggambar bisa jadi healing terbaik di waktu luang, jadi hobi yang bermanfaat sih ini. Apalagi kalau hasilnya bagus bisa dijadikan koleksi atau pajangan. Terima kasih informasinya!

    ReplyDelete